Halaman

Tampilkan postingan dengan label loratadine. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label loratadine. Tampilkan semua postingan

Minggu, 15 Oktober 2017

Obat bersin-bersin pagi sinusitis

Awal-awal pindah ke Jakarta, saya tuh mengalami hal yang cukup mengganggu, yaitu setelah habis mandi pagi sering mendadak bersin  berkali-kali, hidung meler, kemudian badan mulai hangat, mirip gejala flu. Padahal waktu bangun tidur tidak ada masalah! Bahkan selesai sholat subuh, tidak ada hal yang aneh-aneh.

Awalnya saya pikir itu akibat air tanah yang kami pake, atau kuman-kuman yang ada di kamar mandi, sehingga pernah juga airnya ditetesin antiseptik. Memang sih pernah juga rada reda, tapi entah itu kebetulan atau memang ada kaitannya dengan kualitas air. Tapi lama-lama kok tidak pengaruh juga.

Akhirnya setelah cari sana sini referensi, ternyata saya mengidap sinusitis. Memang sih setelah bersin-bersin, hidung meler, & badan hangat / panas itu hilang sendiri setelah 3 harian, tapi kan tetep mengganggu aktivitas kita, khususnya kalau kerjaan kantor lagi banyak. Akhirnya terpaksa ke dokter.

Memang obat dari dokter pribadiku itu cukup ampuh! Sekali sampai 3 kali minum obat, langsung reda. Karena keseringan juga, akhirnya kucoba iseng-iseng memperhatikan obat yang dikasih dokter. Dan rupanya saya sering dikasih obat bernama LORATADINE. Awal-awal beli obatnya cukup mahal juga sih, 1 tablet harganya kira-kira 6-8 ribu rupiah, pemakaian 1 x sehari.

Akhirnya, saya selalu stok obatnya. Tapi rupanya Loratadine itu beda-beda juga, ada yang generik ada yang mahalnya juga. Dan saya cocok dengan obat ini.

Tapi saya juga terus coba pake yang alami, karena kan khawatir juga kalau terus-terusan makan obat kimia. Segala makanan telah dicoba, tapi tidak terlalu menggembirakan hasilnya. Tapi kemarin saya coba pakai Gamat Jelly Gold, obat herbal teripang laut.. eh lumayan! Memang tidak se-tokcer Loratadine, kalau Loratadine minum 1 tablet lalu kira-kira sekian jam berhenti melernya, tapi ekstrak teripang laut Gamat itu sesudah minum ke 3 kali (1 kali minum 2 sendok makan) mulai terasa khasiatnya.






Loratadine












Gamat Jelly

Perhatian:

  1. Ini sekedar sharing, penggunaan obat WAJIB berkonsultasi ke dokter, Akang tidak bertanggung jawab atas akibat pemakaian obat yang sembarangan, ingat ya, Akang bukan dokter medis... 
  2. Akang bukan penjual Gamat, tidak punya kaitan dengan produk Gamat, bahkan tidak punya saudara atau teman pebisnis Gamat. Ini murni sekedar sharing saja.